Ini adalah anugerah, empat huruf yang menjadi kata dengan berjuta makna. Karena makna yang keluar berasal dari setiap individu yang meraskannya akan mempunyai definisi yang berbeda, dan terkadang makna ini lebih kuat dari argumen atau pendapat orang lain. Sungguh menakjubkan jika kita bisa kumpulkan makna ini dari setiap individu yang merasakannya. Karena makna ini cukup menguras tenaga kita jikalau kita sempat mengumpulkan berbagai definisinya dari setiap individu yang merasakannya.
CINTA, itulah suatu kata yang AMAZING. Karena kata itu banyak membuat definisi untuk kita selaku pemeran utamanya. berjuta kalimat tentang definisi ini sangat banyak, berjuta pendapat tentang definisi ini sangat susah untuk dikalahkan oleh pendapat lain dan mungkin lebih tajam dari sebuah pendapat tentang politik.
Apapun definisi yang ada, aku tak pernah terpengaruh tentang argumenku sendiri. diriku cukup tegas untuk definisiku tentang hal ini. Karena ini hidupku dan jalanku, ini mataku dan ini hatiku serta ini hatiku dan ini mataku. Apa yang aku rasa adalah sebuah kombinasi dan sinkronisasi yang cukup matang, cukup detail, cukup yakin, cukup tepat dan cukup untuk aku rasa saat ini. Secara terperinci aku tidak mempunyai definisi yang berbetuk sebuah kalimat, hanya sebuah keyakinan dari hati. Maka tanyalah hatiku untuk definisi semua ini, serta lihat apa yang terjadi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar